Bazar Kuliner khas Sulawesi, dalam rangka ASSET Fiesta 2011, benar-benar mencuri perhatian warga kampung Inggris Pare Kediri. Terbukti, sejak dibuka pukul 10.00 WIB, warga yang datang begitu membludak, panitia bazar sangat kewalahan melayani pengunjung yang sebagian besar merupakan pelajar bahasa asing dari berbagai daerah di Indonesia.
Coto Makassar merupakan kuliner yang paling diminati. Ssebanyak 200 porsi yg disediakan panitia, ludes terjual hanya dalam sejam saja, bahkan masih banyak yang ingin memesan makanan khas Makassar ini.
Hanya saja, panitia tak mampu menyediakan lebih banyak lagi. Tak hanya, coto Makassar yang dijajankan dalam bazar ini, berbagai kuliner khas Sulawesi juga memeriahkan bazar tersebut, diantaranya; Barobbo', Bubur Manado, Kapurung, Pisan Ijo dan Epe, sanggara belanda, pallu butung, onde-onde, Kopi khas Toraja, sirup DHT dan Sarebba.
"Makanan khas Sulawesi enak-enak yach, terutama cotonya," kata Rizka, pelajar asal Jakarta.
"Kalau saya suka es pallu butung dan pisang epe'nya," tutur Andien asal Pekanbaru, yang mengaku baru kali ini mencicipi kuliner khas Makassar.
Bazar kuliner ini adalah salah satu rangkaian kegiatan ASSET Fiesta 2011 yang merupakan program kerja Association of Sulawesi Students (ASSET) yang merupakan perkumpulan pelajar bahasa asing asal Sulawesi di Pare Kediri.
"Selain untuk memperkenalkan kuliner khas Sulawesi kegiatan ini juga menjadi ajang mempererat silatuhrahmi tidak hanya antar pelajar bahasa asing asal Sulawesi, tetapi juga yang berasal dari daerah lain, yang saat ini sedang belaja bahasa asing di Pare Kediri," Kata Alfian, Presiden ASSET. Kumpulkan 50 kantong darah Rangkaian ASSET Fiesta.tribunnews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar